Beberapa Cara Sebelum Menerbitkan Artikel

Mastah Droid - Beberapa Cara Sebelum Menerbitkan Artikel, Seperti yang sudah kita ketahui, Artikel itu merupakan sebuah konten blog yang sangat banyak tersedia di internet atau di dalam dunia blogging, Mulai dari pemula sampai yang sudah menjadi master seperti banyak yang lebih mengutamakan artikel dari pada konten lainnya. Namun bagi Mastah Droid menulis artikel itu bukanlah suatu yang sangat mudah untuk dikerjakan, karena pada kenyataannya, tanpa kita sadari sangat sering terjadi kesalahan pada artikel yang sudah di publikasikan atau di terbitkan, dan yang biasanya dillakukan oleh para blogger adalah mengedit artikel yang sudah di publikasikan tersebut.

Mengedit artikel yang sudah di publikasikan memang tidak terjadi masalah, namun menurut Mastah Droid sepertinya cara tersebut tidaklah profesional. Selain itu, menerbitkan sebuah artikel blog itu seharusnya kita anggap sama seperti menerbitkan sebuah buku, jadi tidak ada lagi kata edit setelah diterbitkan, apalagi jika sudah sampai ke pembaca.

Untuk mengurangi kesalahan pada artikel dan untuk menghindari pengeditan pada artikel sebelum diterbitkan, ada baiknya kita perhatikan lagi sebelum postingan tersebut di publikasikan. Dan berikut ini Mastah Droid menyajikan Beberapa Cara Sebelum Menerbitkan Artikel.


Beberapa cara Sebelum Menerbitkan Artikel

1. Menyiapkan Waktu
Menyiapkan waktu disini maksudnya adalah, ketika kita ingin menuliskan artikel ada baiknya mencari waktu luang agar tidak merasa terganggu saat menulis artikel. Ini bertujuan agar kita lebih santai saat menulis artikel apalagi dengan secangkir teh hijau dan suasana yang adem dan juga kita memiliki waktu yang cukup untuk meneliti ulang artikel yang sudah ditulis sebelum dipublikasikan, kita juga dapat membuat jadwal menulis artikel.

2. Gunakan Spell-Check
Untuk yang ini sebenarnya tidak terlalu perlu, tetapi jika anda ingin menulis sebuah artikel yang dikhususkan, ada baiknya untuk menggunakan Spell-Check ini berfungsi untuk menyaring kesalahan saat mengetik (typo) artikel. Fitur Speel-Check ini bisa kita dapatkan dengan plugin browser atau melalui software gratis tulis menulis seperti Libre Office.

Baca Juga : Software Gratis Yang harus Ada Untuk Blogger

3. Baca Ulang Dengan Perlahan
Dengan membaca ulang dengan perlahan, tentunya kita akan tahu setiap kalimatnya sudah benar atau belum, karena mungkin ada beberapa kalimat yang kita tidak mengerti  apa maksudnya, nah ada baiknya untuk kita untuk menggunakan fitur Preview atau Pratinjau. Sebab, ini memungkinkan kita membaca dengan bebas postingan yang belum di terbitkan. Sehingga kita dapat dengan mudahnya menemukan kesalahan yang ada pada postingan sebelum dipublikasikan.

4. Meringkas Postingan
Tidak sedikit blogger berkata, postingan panjang lebih dicintai Google. Tapi, Saya juga mempunyai pendapat, postingan yang simpel padat serta berisi jauh lebih dicintai Google serta pengunjung. Karena, pengunjung bakal lebih mudah menemukan inti dari postingan yang sudah kita tulis. Jadi dalam tahap memeriksa artikel, sebaiknya potong bagian artikel kita yang memang tidak perlu untuk ditulis.

5. Publikasikan / Terbitkan Postingan
Jika telah merasa tidak ada lagi kesalahan dalam penulisan artikel, silahkan di publikasikan saja.

Itulah Beberapa Cara Sebelum Menerbitkan Artikel, yang bisa kita praktekkan bersama


Terima Kasih sudah membaca Beberapa Cara Sebelum Menerbitkan Artikel
Jika masih terjadi masalah silahkan komentar dibawah, Admin akan membantu

6 Responses to "Beberapa Cara Sebelum Menerbitkan Artikel"

  1. wahh, bner bgetd nih sob, tpii byak jgx yg tdk mmprhtikan cara2 ini , nice post gan !

    ReplyDelete
  2. cara ini harus dilakukan sebelum konten dipublikasikan

    ReplyDelete
  3. gw ga peduli yang penting nulis pakek nalar sendiri gapercaya nih buktinya http://bohahan.blogspot.com/2015/08/stop-stalking-mantan-and-now-moving-on.html

    ReplyDelete
  4. mantap gan, mudah dimengerti dan sangat tepat sasaran...
    sangat berguna untuk bacaan bagi para newbie macam saya...

    ReplyDelete
  5. Tips yang pantas dicoba...
    Salam kenal gann...

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan komentar anda dibawah ini

Peraturan berkomentar di blog ini

1. Tidak komentar SPAM
2. Tidak komentar promosi
3. Komentar sesuai tema
4. Berkomentar dengan sopan
5. Tidak berkomentar link aktif

Jika anda tidak mematuhi peraturan, terpaksa komentar anda akan saya hapus.

Note: Only a member of this blog may post a comment.