Cara Mengembalikan Boot Windows 7/8/8.1/10 yang hilang

Mastah Droid - Diantara kalian pasti pernah mengalami Boot Windows yang hilang, tak jarang itu terjadi, Biasanya hal ini terjadi pada saat and menginstall dual OS pada 1 komputer. Misalnya Linux, entah apa yang ada dipikiran anda. Linux ini anda hapus begitu saja, kemudian anda menjalankan program partisi, lalu anda hapus partisi Linux, setelah itu anda langsung merestart komputer andam tanpa rasa takut sedikit pun, karena anda menganggap sepele, dan apa yang terjadi dengan komputer anda ???
error: no such partition grub rescue
error no such partition grub rescue

Anda mungkin panik, pusing, ataupun mengalami gejala lainnya. Sudah Anda restart pun masih sama saja hasilnya. Karena Anda sudah capek dibuat pusing oleh error: no such partition grub rescue ini, kemudian Anda tekan tombol turn off, lalu pergi tidur. 


Cara Mengembalikan Boot Windows 7/8/8.1 yang hilang
Admin punya solusinya kok untuk error: no such partition grub rescue ini
Dilihat dari tulisan error ini, error no such partition grub rescue> .Sebenarnya yang terhapus hanyalah booting-annya saja. Ingat, bukan Windows-nya yang terhapus. Jadi langkah yang harus kita lakukan adalah mengembalikan bootingan si Windows tersebut.

Caranya gampang, syaratnya kita harus punya DVD installer windows 7 tersebut. Oke langkah pertama kita masukkan DVD, lalu setting BIOS, pilih booting melalui DVD (kalo biasanya kan booting melalui harddisk). Selanjutnya restart komputer. Lalu akan muncul tapilan instalasi windows 7. Karena kita mau repair, maka kita pilih yang repair komputer (kalau sebelumnya masih belum ada tulisan repair next next saja). Langkah selanjutnya kita pilih command prompt.
Nah muncul nih command prompt, lalu ketikkan Bootrec.exe (seperti pada gambar)
error no such partition grub rescue
Nah option option inilah yang akan kita gunakan.
Kemudian ketikkan
Bootrec.exe /fixmbr (lalu enter) dan
Bootrec.exe /fixboot (lalu enter)
error no such partition grub rescue

The operation completed successfully. Berarti tandanya kita sudah berhasil. Oke kemudian restart komputer Anda. Oia jangan lupa kembalikkan dulu BIOS nya seperti semula (boot harddisk di paling atas).

Cara Mengembalikan Boot Windows 7/8/8.1/10 yang hilang
Demikian artikel saya Cara Mengembalikan Boot Windows 7/8/8.1/10 yang hilang
Jika terjadi masalah silahkan komentar dibawah, admin akan membantu

2 Responses to "Cara Mengembalikan Boot Windows 7/8/8.1/10 yang hilang"

  1. maaf min, kalo masih tetep muncul gimana? troubleshoting saya kmren ketika listrik mati, ubuntu saya waktu saya restart ngga bisa masuk boot min. trus saya coba repair pake try ubuntu baru bisa masuk boot. tapi kok yg boot masuk windows ngga ada ya min ? gmna solusinya makasih

    ReplyDelete
  2. Om,, anne install ubuntu,, tapi kenapa gak ada pilihan dual boot ya? masalah di mana ya Om?? Cara Om di atas sudah anne lakukan, tapi, malah boot ubuntu hilang.. mohon dibantu ya Om.

    Thanks,

    asanoer.com

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan komentar anda dibawah ini

Peraturan berkomentar di blog ini

1. Tidak komentar SPAM
2. Tidak komentar promosi
3. Komentar sesuai tema
4. Berkomentar dengan sopan
5. Tidak berkomentar link aktif

Jika anda tidak mematuhi peraturan, terpaksa komentar anda akan saya hapus.

Note: Only a member of this blog may post a comment.